Bogor, 19 Desember 2025 — Dewan Pengurus Pusat Ikatan Ahli Pengadaan Indonesia (DPP IAPI) bekerja sama dengan Badan Gizi Nasional (BGN) menyelenggarakan Bimbingan Teknis (BIMTEK) bertajuk:
“Penyusunan Rencana Umum Pengadaan (RUP) dan Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SIRUP) Tahun Anggaran 2026 pada Badan Gizi Nasional (BGN)”
Kegiatan ini dilaksanakan di Royal Safari Garden, Puncak Bogor, dan diikuti oleh para pejabat serta pelaksana pengadaan di lingkungan BGN.
Acara dimulai pada pukul 12.30 WIB dengan registrasi peserta, dilanjutkan pembukaan resmi, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, dan pembacaan doa.
Sambutan dan arahan disampaikan oleh Kepala Biro Aset dan Pengadaan BGN, serta sambutan dari Ketua Umum IAPI, Andi Zabur Rahman, S.Kom., S.Si., M.B.A.
BIMTEK ini menghadirkan Patria Susantosa, S.Si., M.Si, Deputi Bidang Transformasi Pengadaan Digital LKPP RI, sebagai fasilitator utama dengan materi komprehensif dan aplikatif.
Materi yang disampaikan meliputi:
Kebijakan dan Regulasi Perencanaan Pengadaan & SIRUP (13.30 – 16.00 WIB)
Memberikan pemahaman menyeluruh mengenai dasar hukum, prinsip, dan kebijakan perencanaan pengadaan serta kewajiban pengumuman RUP melalui SIRUP.
Teknis dan Strategi Penyusunan Perencanaan Pengadaan (16.00 – 17.30 WIB)
Membekali peserta dengan kemampuan teknis dan strategi dalam menyusun perencanaan pengadaan yang tepat, realistis, dan siap diumumkan.
Teknis Pengumuman RUP Melalui SIRUP – Praktik Langsung (18.30 – 20.00 WIB)
Peserta mendapatkan keterampilan praktis dalam input, pengelolaan, dan pengumuman RUP melalui aplikasi SIRUP.
Lanjutan SIRUP: Pemutakhiran, Perubahan, dan Pengendalian RUP (20.00 – 21.30 WIB)
Fokus pada pengelolaan lanjutan agar RUP tetap valid, mutakhir, dan siap diaudit.
Di sela kegiatan, peserta diberikan waktu Ishoma (Istirahat, Sholat, dan Makan) pada pukul 17.30 – 18.30 WIB.
Kegiatan ditutup pada pukul 22.00 WIB, dengan harapan seluruh peserta mampu menerapkan perencanaan pengadaan yang transparan, akuntabel, dan sesuai regulasi melalui pemanfaatan SIRUP secara optimal.
📞 Kontak Panitia: 0811-1023-037
🌐 Website: www.iapi-indonesia.org